Islam Mosque 2 YAYASAN KOTA AYAT: Profil Yayasan KOTA AYAT
"Barangsiapa mengambil anak yatim dari kalangan Muslimin, dan memberinya makan dan minum, Allah akan memasukkannya ke surga, kecuali bila ia berbuat dosa besar yang tidak terapuni.( HR. Turmudzi)

Rabu, 29 Februari 2012

Profil Yayasan KOTA AYAT

Latar Belakang
Segala puji hanya milik Allah SWT, Tuhan semesta alam yang telah melimpahkan karunia-Nya yang tak terkira kepada setiap makhluk yang ada di alam semesta. Sholawat dan salam atas Nabi Muhammad SAW, keluarga, shahabat dan para pengikutnya yang setia hingga hari kiamat.
Begitu banyak ayat Al Quran dan Hadits Nabi Muhammad SAW yang menerangkan tentang kemulyaan yang diperoleh bagi orang yang senantiasa memperhatikan, merawat dan menjaga anak yatim-piatu semasa hidupnya. Begitu juga sebaliknya, ancaman yang Allah berikan bagi siapa saja yang menelantarkan anak yatim-piatu semasa hidupnya.
Oleh karena itu, kami berencana membuat sebuah wadah yang dapat menjadi tempat untuk berbagi dengan para anak yatim-piatu. Lembaga tersebut kami beri nama KOTA AYAT (Kepedulian Orangtua Asuh Anak Yatim dan Terlantar).

Pengertian
1. Anak Yatim adalah anak yang ditinggal ayah dan/atau ibu kandungnya karena telah meninggal dunia sehingga dalam perkembangannya tidak mendapatkan kasih sayang dari ayah dan/atau ibu kandungnya sendiri.
2. Anak Terlantar adalah anak yang masih mempunyai orangtua kandung namun dikarenakan keterbatasan, orangtuanya belum mampu mencukupi kebutuhan pokoknya, misalnya pangan, sandang dan pendidikan.

Maksud dan Tujuan
Mencari ridho Allah SWT
Menjalankan perintah Allah SWT sebagaimana yang tertera di dalam AlQuran dan As Sunnah.
menghindarkan diri dari azab karena menelantarkan dan tidak mempedulikan anak yatim.

Visi
Menjadi lembaga pengelola anak yatim dan anak terlantar yang amanah dan professional

Misi
Proaktif membantu meringankan beban hidup, biaya pendidikan dan pekerjaan anak yatim dan terlantar
Menumbuhkembangkan sikap dan prilaku masyarakat untuk peduli terhadap anak yatim dan terlantar
Sarana untuk membersihkan harta dari hak-hak orang lain.

Landasan
Al Quran dan Al Hadits

Motto
Learning – Sharing - Empowering
· Learning
Tekad KOTA AYAT untuk membangun generasi pembelajar yang tidak pernah lelah belajar dan mampu mengimplementasikan semua ilmunya demi kemaslahatan ummat manusia.
· Sharing
Tekad KOTA AYAT untuk senantiasa berbagi kebaikan kepada setiap makhluk di alam semesta, baik berupa ilmu pengetahuan, harta dan semangat agar hidup menjadi lebih hidup.
· Empowering
Tekad KOTA AYAT untuk senantiasa konsisten dalam komitmennya membangun masyarakat yang penuh dengan kedamaian dan rahmat

Program Pokok
Program kerja pokok yang akan dilaksanakan oleh antara lain:

Santunan Bulanan
Dalam kegitan ini Kota Ayat memberikan santunan rutin bulanan kepada anak yatim dan terlantar dengan tujuan untuk meringankan beban hidupnya dan membantu memenuhi kebutuhan-kebutuhan dasar dalam hidupnya.

Pendidikan
Program ini bertujuan untuk membekali anak asuh Kota Ayat dengan pendidikan terpadu sehingga dihasilkan individu yang paripurna. Bentuk program ini dapat berupa tugas belajar yang diberikan kepada anak asuh pada beberapa lembaga pendidikan yang sesuai dengan keahlian yang ingin didalami oleh anak asuh tersebut atau berupa pendirian dan pengelolaan lembaga pendidikan yang didirikan oleh Kota Ayat yang akan menyelenggarakan kegiatan pendidikan bagi para anak asuh.

Pembukaan Lapangan Kerja
Program ini digulirkan untuk memberikan bekalan khusus agar anak yatim dan terlantar yang berada dalam pengasuhan Kota Ayat dapat hidup mandiri ketika sudah beranjak dewasa sehingga tidak lagi menjadi beban bagi masyarakat. Bahkan diharapkan mampu memberikan kontribusi bagi masyarakat.